--> Skip to main content

9 Game Simulasi Kehidupan Terbaik dan Terseru Hp Android

9 Game Simulasi Kehidupan Terbaik dan Terseru Hp Android  - game simulasi kehidupan memang sangat nikmat untuk dimainkan, karena gameplaynya adalah kehidupan sehari hari, ini tentu membuat kita merasa bermain di dalam game tersebut, lebih asyik lagi kalau game kehidupan online karena kita bisa berjumpa dengan pemain pemain lain di luar sana bahkan di dunia lain xD, Banyak pilihan game yang bagus dan tentu saja membuat kita bingung mau pilih yang mana, setiap game itu punya kelebihan dan kekurangan masing masing ya, jadi jangan berharap daftar game simulasi kehidupan android yang akan saya share disini adalah yang memang terbaik, ya diatas langit masih ada langit lah guys,hehe.

Setelah kemarin posting game simulasi kehidupan terbaik dan seru untuk komputer pc laptop, saatnya saya sebagai admin teqnoparadise akan posting sesuatu yang sedikit berbeda namun dalam ruang lingkup seputar game tentunya, karena saat ini kebanyakan memainkan game sudah pada beralih dari pc ke smartphone seperti android, jadi sebaiknya saya posting daftar game simulasi kehidupan terbaik dan seru untuk android terbaru 2017 ini, simak ya, kalau saya sih lebih suka game simulasi kehidupan yang bisa menikah dan punya anak atau bagi kalian yang mahasiswa mungkin suka dengan game simulasi kehidupan kampus?

Game Simulasi Kehidupan Terbaik dan Seru Bagus Untuk Hp Android

The Sims Series

the sims - 9 Game Simulasi Kehidupan Terbaik dan Terseru Hp Android 2017

Yah the sims lagi deh, hehe.memang game simulasi kehidupan ini sangat bagus sih, jadi mau bagaimana lagi xD, Hampir semua blog pasti mengatakan bahwa game ini adalah yang terbaik begitupun saya xD, Dari jaman play station,pc sampai android yang sat ini fenomenal game ini tak pernah kehabisan penggemar, bagi kamu yang akan download game ini, saya sarankan menggunakan wifi, jangan paket data internet hp pribadi, karena ukurannya cukup besar, memang file pokoknya hanya 300MB tapi pasti saat mendownload gamenya totally bisa mencapai 1GB ya termasuk file file lain lah guys,

untuk lokasi downloadnya sendiri tinggal menuju ke playstore kok disana sudah disuguhkan gamenya tinggal di download hehe, tentu saja kalau punya dan alebih bisa lah pake app purchase karena kalau tidak bisa lama menunggu energy terisis seperti game online lainnya xD, Untuk gameplay saya rasa tidak beda jauh dengan the sims 4 versi pc

Dream House Days

dream house days - 9 Game Simulasi Kehidupan Terbaik dan Terseru Hp Android 2017


Game ini di produksi oleh Kairosoft dimana dalam game dream house days ini, kamu sebagai player di tugaskan untuk membuat kos kosan atau apartemen lah basaha kerennya, nah uniknya di game ini kamu bisa mencari calon penghuni kosan dan membantu mereka sampai menikah, jadi ini bisa dikategorika game simulasi kehidupan android yang bisa menikah dan punya anak xD Dan juga hewan peliharaan

Pocket Acedemy

pocket academy - 9 Game Simulasi Kehidupan Terbaik dan Terseru Hp Android 2017

Di game pocket academy, kita akan menjadi kepsek atau kepala sekolah dimana tugas kita adalah mencari guru dan kemudian mendidik para siswanya sampai mendapatkan pekerjaan dan juga membangun sekolah elit, tentu saja kita mengatur seluruh hal yang berkaitan dengan sekolah seperti mengatur keuangan sekolah dan lain lain

Virtual Villagers Series

virtual villagers series - 9 Game Simulasi Kehidupan Terbaik dan Terseru Hp Android 2017

Game ini saya rasa adalah salah satu yang terbaik versi pc, namun untuk versi androidnya jangan salah loh ya, keren juga kok, yang membuat game ini enak adalah karena virtual villagers series adalah salah satu game simulasi kehidupan android offline dan ukurannya yang tidak terlalu besar atau bisa dikatakan ringan, gameplaynya yaitu kita sebagai player akan membangun sebuah desa


High School Story


high school story - 9 Game Simulasi Kehidupan Terbaik dan Terseru Hp Android 2017

Nah ini buat kamu yang suka dengan game simulasi kehidupan kampus, ini sedikit berkaitan lah, yakni high school atau SMA, di game ini kamu akan menjadi murid sekolah dan tentunya saja di gameplaynya berkaitan dengan kehidupan di sekolah seperti hubungan dengan teman teman atau menemui berbagai permasalahan tentang sekolah, dan uniknya di game ini pemain bisa loh melakukan aktivitas aktivitas seperti dugem dan lain lain

Hollywood U Rising Star


Saya rasa ini cukup populer di kalangan pecinta game, tidak heran game ini pernah menduduku bahkan selalu berada di atas di peringkat game play store, memang saya sendiri belum pernah mencoba game ini, tapi dilihat dari peringkat di google play store diatas berarti game ini cukup seru loh guys, seperti judulnya, kamu sebagai player atau pemain dalam game ini akan menjadi seroang bintang hollywood dimana kamu juga bisa menjadi direktur loh, tentu saja game ini hanya bisa dimainkan secara online

Farming Simulator



Game ini agak sedikit mengingatkan saya ke game yang berkaitan dengan pertanian, yakni Harvest Moon, namun game ini beda loh ya, kalau di harvest moon kita melakukan aktivitas menanam dan beternak dan lain lain, di game ini kita akan membajak sawah dengan traktor tentunya masa iya membajak sawah cinta xD, Game ini grafiknya memang cukup bagus dan bisa dikatakan, yang ingin memainkan game ini pun banyak, saya juga dulu suka game yang berkaitan dengan pertanian ini ya karena harvest moon, eh akhirnya saya nyari nyari game simulasi kehidupan pertanian dan akhirnya ketemu game ini

Gangstar City

gangstar city

Gangstar sebenarnya apa sih?dari nama gang, ini berarti ya sederhananya kalau dalam bahasa indonesia "Geng", dimana di game ini kita akan menjadi Godfather yang bisa merekrut banyak anak buah sekaligus, kamu akan membangun bangunan bangunan mulai dari hotel sampai caffe dan tidak lupa juga karena geng biasanya agak sedikit jahat xD, Maka di game ini kamu juga bisa melakukan kejahatan seperti perampokan,pencurian dan juga menyerang markas polisi, game ini juga bisa loh memakai ch-eat engine

Oke itu adalah sedikit review dari saya mengenai berbagai game simulasi kehidupan yang bagus di hp smartphone android, kalau ada yang punya referensi lain bisa tuliskan di komentar ya, nanti saya update postingan ini
Mungkin Anda Suka
Buka Komentar
Tutup Komentar