Cara Daftar Go-Mart Online : Menjadi Mitra Go-Mart Untuk Toko Bisnis Anda - Saat ini Anda tidak perlu belanja langsung ke toko tempat kebutuhan sehari-hari, telah hadir satu layanan bisnis online dari perusahaan Go-jek yang Go-Mart memberikan kemudahan pemesanan barang akan langsung datang ke rumah Anda.
Daftar Go-Mart. Bagi anda yang memiliki toko dan memberikan kebutuhan sehari-hari untuk bergabung dengan layanan Go-Mart dari Go-Jek dan persyaratannya juga sangat mudah, bisnis anda akan lebih maju dan terkenal dengan menjadi member atau Partner Go-mart ini. Setelah mencatatkan toko Anda di Go-Mart akan otomatis nama toko yang akan ada di daftar toko belanja online Go-Mart akan semakin terkenal dan sudah menunggu jutaan konsumen berbelanja di toko tanpa datang ke toko Anda. Jika kita bandingkan daftar Go-mart hampir sama cara bergabung dengan Go-food salah satu layanan makanan berkualitas baik masih dari layanan Go-Jek.
Go-Mart adalah layanan belanja online dan dilakukan seketika dengan hanya menggunakan Smartphone dan sudah ada beberapa ratus toko serta ribuan kategori produk di seluruh Indonesia pada layanan Go-Mart, belanjaan Anda akan dikirimkan langsung oleh driver Go-jek. / pengemudi ke tempat anda dalam waktu 60 menit dan bayar untuk pengguna saldo Go-Pay Rp.4000.00: -. Jadi sangat sederhana ya? Belanja cepat tanpa perlu sampah di jalan raya, barang tiba tepat waktu dengan berbelanja menggunakan layanan Go-Mart.
Cara berbelanja online dengan menggunakan aplikasi Go-Jek pilih fitur Go-mart lalu sebagai berikut:
1). Sangat simpel sekali pertama pilih toko dan kategori yang tersedia pada layanan Go-mart.
2). Isi atau masukan nama toko dan produk yang tersedia atau diinginkan.
3). Kemudian pilih produk apa yang dipilih tadi dan masukan jumlah pesananan, maksimal dibatasi hingga Rp.2000.000.00;-
4). Setelah itu masukan alamat pengiriman secara lengkap, setelah terasa benar, pilih pembayaran dan kemudian Order.
Baca Juga : Cara daftar Go-Box Jasa layanan Go-jek
Tunggu saja nanti pesanan Anda akan datang dalam waktu kurang 1 jam saja, sungguh belanja yang sangat memudahkan pengguna saat ini, sekarang Saya akan menjelaskan bagi pemilik perusahaan bisnis kebutuhan sehari-hari dan lainnya untuk bergabung dengan layanan Go-mart, penjelasan selengkapnya menjadi member Go-mart sebagai berikut ini :
MENDAFTAR GO-MART ONLINE
Pertama silahkan kunjungi alamat resmi Go-mart ini di url : https://join.go-jek.com/go-mart .
Maka akan terbuka Form yang harus diisi oleh Anda pemilik bisnis kebutuhan sehar-hari dan yang lainna seperti gambar di bawah ini :
Keterangan ⇓⇓⇓:
1). Nama Toko : Masukan nama toko Anda atau brand perusahaan.
2). Jenis Toko : Ada pilihan, silahkan klik salah satunya sesuai kategori jenis barang apa yang dijual.
3). Jumlah Cabang : Tuliskan ada berapa jumlah cabang toko
4). Tersedia di Kota mana ?
Toko Anda tersedia di area kota mana silahkan pilih dan layanan Go-mart dan sudah tersedia di layanan ini seperti kota Jabodetabek, Bandung, Makasar, Bali, Sukabumi, Manado, Banjarmasin, Malang, Gersik, Sidoarjo, Mataram, Samarinda, Balikpapan, Medan, Plemabang, Batam, Pekanbaru.
5). Informasi Kontak Person:
(a). Nama : Nama lengkap pemilik
(b). Email : Alamat email yang masih valid
(c). Nomor Kontak : Masukan nomor telepon atau HP masih aktif
6). Toko Fisik : Klik ada bila ada toko dan tidak ada untuk bisnis rumahan semua harus diisi dengan benar seperti di bawah ini :
(a). Alamat Toko : Masukan alamat lengkap toko Anda
(b). Alamat Lainnya : Masukan kembali bila ada beberapa alamat toko atau lebih dari satu alamat toko
(c). Alamat Pengambilan Barang : Tulis secara lengkap alamat pengambilan barang ketika pihak driver akan membawa barang pesanan
(d). Alamat Pengambilan Barang Lainnya : Kembali tulis bila ada banyak alamat pengambilan barang lebih dari satu tempat
8). Transaksi Perbulan : Berapa transaksi perbulan penjualan pada toko Anda
9). Informasi Tambahan :
Isi semua data tentang toko bisnis Anda secara lengkap apabila dari form di atas ada perlu ditambahkan agar pihak Go-jek bisa merinci dengan benar toko Anda jadi Mitra Go-Mart tentang kelayakan untuk jual bisnis online ini.
10). Periksa lagi sudah benar tidaknya tadi yang diisi, bila terasa cukup kemudian Ceklis saja kotak kecil dan yang terakhir silahkan klik tombol ⇉ Simpan dan lanjutkan .
Silahkan tunggu pihak gojek sedang memproses formulir pendaftaran toko Anda ke Go-mart, setelah disetujui nanti akan ada email masuk konfirmasi ke alamat email Anda yang didaftarkan beserta formulir.
Apabila lama belum ada pemberitahuan silahkan menghubungi pihak Go-jek di alamat email ini : gomart@go-jek.com
Melalui telepon bisa menghubungi nomor ini : 021-502-511-10
Terimakasih atas informasi tentang bagaimana daftar layanan Go-mart dari Go-jek, semoga bisnis toko Anda menjadi bisnis online yang lebih terkenal setelah bergabung dengan anggota atau mitra Go-mart.