Review dan harga wardah strawberry body butter - Memiliki kulit yang halus, lembab dan juga cantik merupakan dambaan setiap orang, baik itu pria ataupun wanita. Nah, untuk memilliki kulit cantik dan sehat ini tentunya akan butuh sedikit usaha ya. Usaha yang dilakukan bisa dari luar dan dari dalam. Usaha untuk mendapatkan kulit cantik dari dalam contohnya saja meminum air secara cukup, berolahraga, dan juga mengosumsi berbagai vitamin. Sedangkan, untuk usaha dari luarnya, Anda bisa melakukan treatment langsung pada kulit. Salah satu treatment yang bisa untuk dilakukan adalah menggunakan body butter secara teratur.
Salah satu body butter yang bagus kali ini datang dari produk miliki Wardah. Dan pelopor produk aman dan halal ini memiliki varian body butter yang cukup banyak. Terdapat 6 varian body butter milik Wardah, macamnya adalah Wardah creamy body butter with milk and pearl, Wardah body butter with oil, Wardah creamy body butter with passion fruit, Wardah strawberry body butter, Wardah body butter with lavender and ginger, dan Wardah body butter with rose. Dan kali ini blog ini akan review dan harga wardah body butter varian stroberi
Review dan Harga Wardah strawberry body butter
Packaging atau kemasan dari body butter milik Wardah yang memiliki rasa stroberi ini memiliki bentuk silender dengan ukuran diameter sekitar 10, 5 cm dan tingginya sekitar 3, 5 cm. Dengan diameter tersebut isi dari body butter satu ini sekitar 150 ml. Dengan ukuran yang cukup besar ini, Wardah strawberry body butter ini kurang ramah untuk dibawa bepergian. Dan satu hal lagi, sewaktu pertama beli, kemasan dari body butter ini tersegel sempurna dengan plastik. Jadi jika Anda menemukan dalam kondisi yang kurang baik sebaiknya cari yang lainnya.
Untuk diaplikasikan ke kulit, Wardah body butter ini seharusnya lebih creamy sedikit. Produk satu ini bisa dibilang agak cair, padahal seharusnya body butter sedikit creamy. Namun tenang saja, sangat mudah meresap di kulit dan tidak menimbulkan rasa lengket yang membuat tidak nyaman. Karena terbuat dari ekstrak stroberi dan susu, Wardah strawberry body butter ini memiliki waran merah muda yang sangat kalem.
Untuk daya tahan, Wardah body butter ini bisa dibilang merupakan jawaranya. Sekali menggunakan, Anda tak perlu menggunakan parfum lagi pasalnya aromanya sudah sangat harum dan menyegarkan. Jadi, setelah menggunakan body butter ini Anda tak perlu memakai minyak wangi karena nanti akan membuat aroma tercampur dan jika tidak cocok malahan akan membuat tidak nyaman. Daya tahannya bukan 1 ataupun 2 jam, melainkan seharian penuh. Namun, akan mudah luntur jika terkena air, maka dari itu pergunakan pada bagian-bagian tertentu yang sedikit terekspos oleh cairan. Contohnya saja lutut, perut, siku, ataupun juga punggung.
Bahan utama yang dipakai adalah ekstrak stroberi yang sangat harum, lembut serta memberikan kesegaran pada kulit sekaligus. Selain itu, Wardah strawberry ini diperkaya dengan kandungan vitamin E, shea butter, dan juga jojoba oil yang akan membuat kulit senantiasa lembab. Dengan bahan-bahan yang bagus ini, ketika diaplikasikan kulit akan terhindar dari kering, bersisik, dan juga pecah-pecah.
Review Parfume Eau De Toilette Wardah Varian Shine
Dengan keunggulan dan kekurangan Wardah strawberry body butter ini dibanderol dengan harga yang setara dengan kualitasnya yaitu Rp. 46.000. Sampai di sinilah review dan harga wardah body butter varian stroberi yang bisa diberikan, semoga bermanfaat.