Soal-soal Seni Budaya (SBK) kelas 10 semester satu KTSP tulisan ini, berisikan materi yang sama dengan contoh soal essay sbk bagian pertama, yaitu tentang Apresiasi Karya Seni Rupa Terapan.Halo adik adik semuanya, yang sedang mencari Soal Latihan, Nah kebetulan kakak ingin berbagi soal tersebut kepada adik adik, soal ini kakak susun soal yang mana sudah termasuk dengan soal Pilihan ganda dan soal Essay, Setiap soal sudah kakak sertakan dengan kunci jawabannya. Sehingga bisa dijadikan sebagai bahan refrensi adik adik. Tetap semangat dan selalu berusaha yaa..
Contoh Soal PG Seni Budaya Kelas X Semester 1 Beserta Jawabannya
Contoh Soal PG Seni Budaya Kelas X Semester 1 Beserta Jawabannya - Bagi sahabat dimana saja berada yang ingin sekali mempelajari Soal Latihan , adik adik bisa belajar materi ini di sini dalam bentuk latihan soal. Berikut ini adalah rincian Soal Latihan. SELAMAT BELAJAR YAA...
Berikut kami memberikan Contoh Soal PG Seni Budaya Kelas X Semester 1 Beserta Jawabannya
PETUNJUK UMUM
1. Tulis namamu di sudut kanan atas
2. Bacalah setiap soal dengan teliti.
3. Kerjakan dulu soal yang kamu anggap mudah.
4. Periksa kembali pekerjaanmu sebelum diserahkan pada pengawas.
A. Berilah tanda silang (x) didepan huruf a,b atau c didepan jawaban yang benar !
Berikut, contoh soal pilihan ganda seni budaya kelas X Semester 1 beserta jawabannya untuk siswa SMA/Sederajat.
1. Jenis-jenis benda pakai yang dibuat dengan menggunakan teknik butsir dan cetak, kecuali....
a. cangkir
b. teko
c. gentong
d. asbak
e. meja ukir
Jawaban: e
2. Alat-alat yang diciptakan oleh manusia di zaman prasejarah digunakan untuk....
a. melangsungkan hidup
b. mengakhiri hidup
c. mempertahankan hidup
d. melanjutkan hidup
e. berburu binatang hidup
Jawaban: c
3. Pembuatan karya seni rupa terapan menonjolkan beberapa hal di bawah ini, kecuali...
a. keterampilan
b. kecekatan
c. keuletan tangan
d. kekuatan
e. ketelitian
Jawaban: d
4. Benda-benda seni rupa terapan sering juga disebut dengan...
a. seni pakai
b. seni murni
c. seni kriya
d. seni hias
e. seni terapan
Jawaban: c
5. Orang yang membuat benda-benda kerajinan disebut...
a. pematung
b. pelukis
c. seniman
d. pemahat
e. perajin
Jawaban: e
6. Berikut ini merupakan contoh benda seni rupa terapan yang termasuk benda pakai, kecuali...
a. meja
b. kursi
c. cnagkir
d. mangkuk
e. perajin
Jawaban: e
7. Berikut ini merupakan contoh benda seni rupa terapan yang termasuk benda hiasan, kecuali....
a. hiasan dinding
b. poci
c. guci
d. kaca patri
e. lukisan
Jawaban: b
8. Berikut ini yang termasuk jenis-jenis karya seni rupa terapan, kecuali....
a. kriya anyaman
b. kriya batik
c. kriya ukiran
d. kriya keramik
e. kriya patung
Jawaban: e
9. Berikut ini termasuk bahan lunak yang digunakan untuk benda pakai, kecuali....
a. batu andesit
b. tanah liat
c. plastisin
d. malam
e. bubur kertas
Jawaban: a
10. Manusia telah mengenal benda-benda hasil karya seni rupa terapan sejak zaman....
a. modern
b. prasejarah
c. Orde Baru
d. purba
e. Masehi
Jawaban: b
Lanjut ke soal nomor 11-20 => Contoh Soal PG Seni Budaya Kelas X Semester 1 Beserta Jawabannya ~ Part-2